Rabu, 16 Desember 2020

Pengembangan Diri - LKMM Pra-TD 2020 "Lentera" FST UINSA

 Pemateri : Moh. Ilham Anshory


Apa itu Pengembangan Diri?

Pengembangan diri adalah segala hal atau kegiatan yang dapat meningkatkan kesadaran dan identitas diri, mengembangkan bakat dan potensi serta membangun sumber daya manusia yang sangat bergantung pada WAKTU. Jika sebelumnya sudah mengenal diri, sekarang waktunya untuk mengembangkan diri, dari bakat maupun hal lainnya.


Kenali Dirimu > Kembangkan Dirimu > Raih Tujuan Hidup


Pengembangan diri sangat terikat dengan waktu. memanajemen waktu adalah salah satu bentuk mengembangkan diri. Lalu bagaimana cara memanajemen waktu yang baik?

  1. Membuat daftar agenda
  2. Mengatur prioritas
  3. Belajar mengenali waktu produktif
  4. Jangan menunda-nunda
  5. Fokus dan abaikan gangguan yang ada

Kalau manajemen waktu yang buruk apa ada dampaknya? jika ada, apa?

Deadliness - Stress - Reputasi Buruk


Sebagai Langkah memanajemen waktu, buatlah sebuah Kuadran Waktu

Setelah itu membuat daftar-daftar aktivitas dan tugas di 4 kotak tersebut.


Hal-hal yang Harus Diperhatikan Dalam Pengembangan Diri

  1. Kenali diri sendiri
  2. Tentukan tujuan hidup
  3. Kenali motivasi hidup
  4. Jauhkan diri dari pikiran negatif
  5. Jangan mengadili diri sendiri
  6. YAKIN..!!

Itulah cara pengembangan diri. ketika kamu sudah mengenali dirimu dan tahu akan kekuranganmu janganlah kamu tidak mengembangkan dirimu. Ketika dunia berubah nanti dan kamu tidak memiliki apaun yang sudah dikembangkan, kamu akan jauh tertinggal. jadi biasakan dirimu! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Leadership - LKMM Pra-TD 2020 "Lentera" FST UINSA

 Pemateri : Clausita Agusetya Mawarni, S.Ars Leadership adalah salah satu fungsi manajemen untuk mempengaruhi, mengarahkan memotivasi dan me...